Monday, 6 October 2014

MATERI PENDAMPINGAN KURIKULUM 2013

Pada tahun pelajaran 2014/2015 semua Sekolah Menengah Pertama (SMP) di seluruh Indonesia akan melaksanakan Kurikulum 2013 pada kelas VII dan VIII. Sebelum melaksanakan Kurikulum 2013, sejumlah guru dari setiap sekolah diberikan pelatihan. Pada tahun 2013, implementasi Kurikulum 2013 baru dilaksanakan pada 1.437 SMP di 295 Kabupaten/Kota. Sejumlah guru pada 1.437 sekolah tersebut dilatih sebelum mulai melaksanakan Kurikulum 2013. Meskipun telah memperoleh pelatihan, mereka masih memerlukan pendampingan di sekolah yang secara langsung dapat membantu mereka melaksanakan Kurikulum 2013.
Pendampingan pelaksanaan Kurikulum 2013 yang diberikan kepada 1.437 SMP di 295 kabupaten/kota pada tahun 2013 dirasakan sangat membantu sekolah. Memperhatikan bahwa selain pelatihan sekolah memerlukan dukungan dalam melaksanakan Kurikulum 2013 dan mempertimbangkan bahwa pendampingan pelaksanaan Kurikulum 2013 yang diberikan pada tahun 2013 kepada 1.437 SMP di 295 kabupaten/kota terbukti sangat membantu sekolah, maka pada tahun 2014 Direktorat Pembinaan SMP akan memberikan pendampingan pelaksanaan kurikulum kepada semua SMP di seluruh wilayah Indonesia yang berjumlah sekitar 36.565 sekolah baik negeri maupun swasta.

PENGERTIAN

Pendampingan dalam kegiatan ini didefinisikan sebagai proses pemberian bantuan penguatan pelaksanaan Kurikulum 2013 yang diberikan oleh pendamping kepada guru di satuan pendidikan yang berada dalam klaster SMP yang sama.

FOKUS PENDAMPINGAN

Fokus pendampingan pelaksanaan Kurikulum 2013 pada tahun 2014 meliputi pemantapan pengetahuan guru terhadap Kurikulum 2013 yang mencakup SKL, kerangka dasar dan struktur kurikulum SMP/MTs, standar proses, standar penilaian dan pengisian buku laporan hasil pencapaian kompetensi (rapor) peserta didik, buku guru, buku siswa, muatan lokal, matrikulasi (bridging course), bimbingan dan konseling, ekstrakurikuler.

TUJUAN KHUSUS

Tujuan khusus pendampingan pelaksanaan Kurikulum 2013 adalah meningkatkan kemampuan guru sehingga mampu dalam:
  1. menyusun RPP;
  2. menyusun instrumen (termasuk rubrik) penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan;
  3. menyajikan pembelajaran dengan langkah-langkah pendekatan ilmiah;
  4. melaksanakan penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan;
  5. mengelola nilai peserta didik (termasuk mengisi buku laporan pencapaian kompetensi peserta didik);
  6. memahami buku guru, buku siswa, dan mengadaptasi bahan ajar;
  7. melaksanakan muatan lokal;
  8. merencanakan kegiatan ekstrakurikuler;
  9. menelusuri bakat dan minat peserta didik;
  10. melaksanakan matrikulasi (bridging course);
  11. mengidentifikasi kelebihan dan kekurangan pada RPP guru;
  12. mengidentifikasi kelebihan dan kekurangan pada instrumen penilaian;
  13. melakukan refleksi terhadap proses pembelajaran dan penilaian yang mereka laksanakan untuk mengidentifikasi kelebihan dan kekurangannya, yang selanjutnya dapat melakukan perbaikan secara terus-menerus.

MATERI PENDAMPINGAN

Materi Pendampingan Kurikulum 2013, dapat diunduh pada link-link berikut :

Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment

PERLU UNTUK DI BUKA