Kabar gembira bagi pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang hanya mengantongi ijasah Sekolah Menengah Atas (SMA). Pasalnya, menurut Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara (Menpan) EE Mangindaan pada manadotoday di Jakarta Minggu (13/06), pihaknya telah menyiapkan formasi untuk lulusan SMA dalam perekrutan CPNS 2014 mendatang.
Hal terpenting yang paling ditunggu dalam tes CPNS 2014 meliputi beberapa poin salah satunya adalah tentang jumlah formasi yang dibutuhkan oleh setiap daerah yang menyelenggarakan tes CPNS 2014 tersebut sehingga kami akan memberikan informasi tersebut mengenai formasi terbaru yang akan dibuka dalam penerimaan CPNS 2014 tahun ini.
Formasi CPNS SMA ini dipersiapkan bagi daerah-daerah perbatasan, daerah tertinggal, daerah bekas konflik dan wilayah pemekaran baru. “Lulusan SMA yang dapat diakomodir adalah yang memiliki keahlian khusus yang dibuktikan dengan sertifikat keahlian seperti kursus Komputer, bahasa Inggris maupun keahlian lainnya yang dapat dibuktikan, dan perekrutan CPNS SMA ini hanya untuk empat kategori wilayah, sebab tidak mungkin daerah-daerah maju seperti Jakarta dan lain-lain, masih mengakomodir ijasah lebih rendah dari S1,“ tegas Mangindaan.